Latihan Soal PAPS UGM 2025: Kuantitatif-Aritmatika Sosial (Part 1)
Pelatihan PAPS UGM 2025 bisa kamu lakukan secara mandiri, lho. Caranya? Salah satunya dengan rutin belajar lewat soal-soal PAPS UGM gratis dari Tutor Ember iniiiii, hehe :D. Unggahan kali ini berisi simulasi PAPS UGM buatan Tutor Ember sendiri dengan bab kuantiatif dan materi aritmatika sosial.
Soal aritmatika sosial PAPS UGM 2025 ini murni didasarkan kreasi pribadi dan tren-tren soal yang dibuat oleh content creator lain. Sehingga, bisa diperhatikan bahwa unggahan ini tidak mengklaim memberi prediksi akurat terhadap soal-soal PAPS UGM 2025 yaaaa. Tapi, bisa banget untuk jadi latihan tes potensi akademik gratis, kok. Selamat mengerjakan! (SPOILER: KUNCINYA ADA TEPAT DI BAWAH SOAL NOMOR 10)
—-
1. Sebuah kafe menjual donat seharga dua kali lipat dari harga es teh lemonnya. Jika harga es teh lemonnya sama dengan empat kali tarif parkir motornya dan Ridho membayar Rp4,000.00 untuk tarif parkir motor miliknya dan temannya, berapa harga dari dua es teh lemon dan tiga potong donat?
a. Rp128.000,00
b. Rp64.000,00
c. Rp48.000,00
d. Rp32.000,00
e. Rp16.000,00
2. Segelas es cendol harganya Rp5.500,00 dan dibuat dengan bahan-bahan alami yang total modal per porsinya adalah Rp2.000,00. Bowo membeli dan meminum tiga gelas cendol yang dibelinya, lalu takjub atas kelezatannya sehingga ingin menjadi re-seller cendol tersebut. Berapa total cendol yang harus Bowo jual dalam sebulan, jika ingin mendapat laba harian Rp50.000,00 dengan harga jual Rp6.000,00 per gelas?
a. 3000
b. 1500
c. 1000
d. 300
e. 100
3. Diketahui rute Bekasi-Jogja bisa ditempuh selama 7 jam 36 menit dengan kereta dan 1 jam 2 menit dengan pesawat. Jika Brian dan Anto membeli dua tiket kereta tipe eksklusif yang berangkat dari Bekasi pukul 07.36 dan mengalami delay 30 menit saat siang serta 15 menit saat pagi, pada pukul berapakah mereka berdua sampai Jogja?
a. 14.42
b. 15.12
c. 15.57
d. 08.38
e. 09.23
4. Prabu dan Joko hendak memasak seratus porsi nasi telur bergizi untuk dibagikan secara gratis dengan modal Rp1.500.000,00. Namun, saat hendak mengambil uang di ATM, ada mati listrik dadakan yang membuat Prabu dan Joko baru punya uang yang cukup untuk memasak 68 porsi. Berapakah defisit modalnya?
a. Rp100.000,00
b. Rp320.000,00
c. Rp480.000,00
d. Rp680.000,00
e. Rp1.020.000,00
5. Hafizh perlu meluangkan waktu 5 menit sambil makan 2 tahu goreng untuk menyusun sebuah soal psikotes. Berapakah tahu goreng yang perlu ditambah jika Hafizh ingin mempercepat durasinya menjadi 150 detik?
a. 6
b. 5
c. 4
d. 3
e. 2
6. David tinggal di Jakarta dan punya smartphone bekas seharga Rp2.455.000,00 yang ingin dijual ulang separuh harganya. Setelah dipromosikan via medsos dengan memakan biaya iklan sebesar Rp150.000,00, David menemukan satu calon pelanggan dari Jember. Jika ongkos kirim lintas kota sebesar Rp25.500,00, berapa total uang akhir yang David peroleh dari terbelinya smartphone tersebut?
a. Rp1.227.500,00
b. Rp1.052.000,00
c. Rp1.402.500,00
d. Rp1.377.500,00
e. Rp1.252.500,00
7. 30 buruh masak dari suatu restoran mulai memasak sebuah brownies jumbo berukuran 1 meter x 2 meter x 1 meter pada pukul 12.55 dan mampu menyelesaikannya pada pukul 16.25. Jika restoran kompetitor ingin memasak pada jam mulai yang sama dan selesainya pukul 14.40, berapa banyak pekerja yang harus ditambah?
a. 5
b. 10
c. 15
d. 30
e. 60
8. Sehari-harinya, Riva menjual sebuah bensin yang harga awalnya Rp10.000,00 dengan keuntungan 25%. Jika Riva ingin membeli Huawei Mate X6 seharga Rp26.000.000,00 dalam waktu ⅚ tahun dari sekarang, berapa liter bensin yang harus berhasil dijualnya?
a. 10.400
b. 10.000
c. 5.000
d. 2.800
e. 2.000
9. Cahyadi berjualan croissant dan cromboloni dengan harga per boxnya Rp25.000,00 dan Rp37.500,00. Jika satu box croissant berisi empat potong dan ada pelanggan yang ingin beli croissant secara satuan sebanyak enam potong beserta tiga box cromboloni, berapa total biaya pembeliannya?
a. Rp137.500,00
b. Rp150.000,00
c. Rp156.250,00
d. Rp175.000,00
e. Rp180.000,00
10. Sebuah warung pecel lele premium menjual menu nasi ayam geprek seharga Rp12.000,00 dan terkena pajak 12 %. Jika Deddy hendak membeli setengah lusin porsi ayam geprek di sana, berapa total biaya yang harus dibayarnya?
a. Rp72.000,00
b. Rp78.640,00
c. Rp80.640,00
d. Rp120.000,00
e. Rp134.400,00
Kunci:
1. B 2. A 3. C 4. C 5. E 6. B 7. D 8. A 9. B 10. C
Itulah soal-soal gratis PAPS UGM 2025 materi aritmatika sosial di Tutor Ember kali ini. Dari semua soal kuantitatif PAPS UGM di atas, teman-teman benar dan salah berapa? Kalau ada yang salah dan bingung, bisa simak pembahasan lengkapnya di video ini, ya. Jangan lupa juga untuk request segala macam soal tes potensi akademik yang kamu inginkan di kolom komentar :D.